You are here
KERJASAMA PENELITIAN DENGAN UPM MALAYSIA
Primary tabs
Kerjasama Penelitian Universitas Negeri Yogyakarta dengan University Putra Malaysia dilaksanakan selama tiga hari. Senin, 20 Mei 2024 diskusi kerjasama penelitian dengan UPM dengan rincian kegiatan Pengenalan Tim Penelitian dari kedua belah pihak, Presentasi rencana penelitian oleh tim UNY, klarifikasi metodologi penelitian dan pembagian tugas dan tanggung jawab, detail teknis pelaksanaan penelitian, persiapan logistik dan peralatan, kesimpulan, dilanjutkan penandatanganan MoU/IA. Pelaksanaan penelitian di SIKL dilaksanakan pada tanggal 21 Mei 2024 dengan rincian kegiatan yaitu observasi interaksi guru dengan siswa, wawancara mendalam dengan guru terpilih, distribusi dan pengumpulan kuesioner dari guru, refleksi dan evaluasi kegiatan penelitian. Rabu, 22 Mei 2024 melanjutkan pelaksanaan penelitian ke SIKL dengan rincian kegiatan yaitu lanjutan observasi dan wawancara, verifikasi data yang telah dikumpulkan, feedback dari pihak sikl mengenai kegiatan penelitian, penyusunan draft laporan awal penelitian, diskusi rencana publikasi dan diseminasi hasil penelitian, ucapan terima kasih kepada semua pihak, dan penutupan oleh ketua penelitian. (agnesi)
Copyright © 2025,